Babinsa Bantu Pembangunan Drainase Di Desa Dalapoli Timur

Bolmut127 views

B O L M U T – Babinsa 1303-13/Kaidipang Koptu Maman Samsul bersama dengan masyarakat melaksanakan gotong royong pembangunan Drainase yang berada di Dalapoli Timur. Drainase yang rencananya akan dibangun sepanjang 250 meter itu dikerjakan secara gotong-royong bersama warga Desa Dalapoli Timur Kecamatan Pinogaluman Kabupaten Bolmut, Kamis (12/09/2019).

Menurut Koptu Maman Samsul, Saluran drainase untuk mengantisipasi datangnya musim hujan, sehingga tidak terjadi banjir serta mampu mengurangi genangan air yang menyebabkan banyak nyamuk.

Tidak hanya mengantisipasi datangnya musim hujan tetapi juga pembuatan drainase ialah program pemerintah dalam memperbaiki infrastruktur yang telah direncanakan.

“Untuk itu diharapkan hubungan sosial dan kerja sama antara warga, pemerintah Desa dan TNI khususnya Babinsa dapat terjalin dengan baik dan erat sehingga kemanunggalan TNI dengan rakyat dapat tercipta dan terjalin dengan erat,” ungkap Koptu Maman Samsul.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *