Babinsa Bersama Tiga Pilar Desa Sumber Rejo Dirikan Posko PPKM Skala Mikro

Boltim67 Dilihat

B O L T I M – Koramil 1303-03/Modayag bersama tiga pilar konsisten mencegah penyebaran Covid-19 diwilayah binaan dengan mendirikan Posko PPKM (Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat) berbasis Desa, Rabu (28/04/2021).

Posko tersebut didirikan di Desa Sumber Rejo Kecamatan Modayag Kabupaten Bolaang Mongondow Timur yang merupakan hasil koordinasi antara Babinsa dengan Bhabinkamtibmas dan Kepala Desa Sumber Rejo.

Pendirian Posko PPKM Skala Mikro Berbasis Desa guna Penanggulangan Covid-19 ini dibangun sebagai posko siaga tingkat Desa yang personilnya akan diisi dari elemen masyarakat aparat desa, tenaga Kesehatan lainnya, Relawan dan akan dibantu oleh Babinsa dan Bhabinkamtibmas.

Tujuan pembangunan posko tersebut untuk memberikan informasi, himbauan serta cara penanggulangan dan meminimalisir penyebaran Covid-19 atau virus corona di tengah masyarakat

Danramil 1303-03/Modayag Kapten Inf Muyassir SIP mengatakan bahwa posko Penanggulangan Covid-19, yang didirikan disetiap desa akan diisi oleh pembina desa dalam hal ini Babinsa dan Bhabinkamtibmas dan aparat desa serta seluruh elemen masyarakat.

“Posko ini sebagai pusat perencanaan, koordinasi, pengendalian, dan evaluasi kegiatan penanganan Covid-19 dalam skala mikro dilaksanakan dengan pendekatan yang humanis guna menyampaikan Protokol Kesehatan kepada warga binaan,” tutur Danramil.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *