Dimulainya Pembangunan Prasasti, Tanda TMMD 113 Akan Segera Berakhir

Bolmut70 Dilihat

B O L M U T — Dengan berjalannya waktu pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa atau TMMD ke-113 Kodim 1303/Bolaang Mongondow di Desa Bohabak Satu Kecamatan Bolangitang Satu Kabupaten Bolaang Mongondow Utara sudah memasuki hari ke-28, Senin (06/06/2022).

Memasuki tahap akhir seperti saat ini, pekerjaan TMMD ditandai dengan pembangunan prasasti yang sudah mulai dikerjakan oleh Tim Satgas TMMD 113 bersama warga Desa Bohabak Satu.

Pembuatan prasasti itulah yang merupakan saksi sejarah atas pelaksanaan TMMD ke 113 Kodim 1303/Bolaang Mongondow di Desa Bohabak Satu Kabupaten Bolmut.

Kapten Inf Muyassir SIP selaku Dan-SSK TMMD 113 Kodim Bolmong menjelaskan, meski merupakan saksi bisu, prasasti itu akan menceritakan banyak hal tentang derap langkah Personel Tim Satgas TMMD yang melakukan banyak pembangunan di Desa Bohabak Satu dan Prasasti ini akan dikenang sampai ke sejumlah generasi penerus warga setempat.

”Prasasti adalah saksi bisu yang akan dapat bicara dan menjelaskan kepada generasi yang akan datang tentang sesuatu kejadian di masa lalu,“ tutur Dan-SSK.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *