Dukung Usaha Rumahan, Babinsa Dampingi Ibu Ibu PKK Membuat Kue

Bolmong29 views

B O L M O N G — Bintara Pembina Desa atau Babinsa Koramil 1303-10/Poigar Serda Dhony Wahyu dalam menjalankan tugas di wilayah binaannya selalu berbaur dengan semua kalangan yang ada, salah satunya yaitu dengan ibu-ibu penggerak PKK di Desa Poigar Dua Kabupaten Bolaang Mongondow, Jumat (05/08/2022).

Tugas Babinsa di wilayah binaannya sangatlah kompleks, yang dimulai dari pendampingan kepada para petani, membantu program jambanisasi, sebagai motor penggerak dalam pelaksanaan karya bhakti atau gotong royong, dan masih banyak lagi tugas yang lain.

Dengan tugas yang begitu kompleks tersebut, maka dalam bergaul pun harus masuk ke semua elemen masyarakat. Guna mempermudah dan mendukung dalam pelaksanaan tugas tersebut.

Serda Dhony Wahyu hadir saat pertemuan ibu-ibu PKK di Desa Poigar Dua dan menyempatkan diri untuk mencoba praktek dalam pembuatan kue basah bersama ibu-ibu PKK desa binaannya.

Praktek pembuatan berbagai macam jenis kue ini merupakan salah satu bagian dari kegiatan PKK dalam rangka meningkatkan keterampilan para anggotanya.

“Ngumpul bareng dengan ibu-ibu penggerak PKK ternyata menyenangkan, pasti tersedia makanan dan yang tidak ketinggalan pasti banyak canda dan cerita yang menarik,” ujar Serda Dhony.

Diharapkan dengan pendekatan kepada ibu-ibu penggerak PKK tersebut, jika suatu saat nanti Babinsa membutuhkan dalam suatu kegiatan yang berkaitan dengan bidang kewanitaan tidak mengalami kesulitan, dan yang tidak kalah penting yaitu adalah data tentang akseptor KB maupun pasien akseptor KB akan lebih mudah untuk mendapatkannya.

“Kedekatan dengan ibu-ibu PKK seperti ini sangat membantu dalam mendukung kesuksesan program dari Komando atas,” tutur Babinsa.