Kodim Bolmong Gelar Giat Pembinaan Pemberdayaan Keluarga Besar TNI

Kotamobagu22 views

KOTAMOBAGU — Komandan Kodim 1303/Bolaang Mongondow Letkol Inf Topan Angker membuka kegiatan pelaksanaan kegiatan Komunikasi Sosial pembinaan pemberdayaan Keluarga Besar TNI Kodim 1303/Bolmong TA 2022 yang bertempat di Aula Totabuan Makodim setempat, Senin (12/09/2022).

Dengan mengangkat tema “Sumber Daya Manusia Keluarga Besar TNI Unggul, NKRI Kuat” turut dihadir Kasdim 1303/Bolmong Mayor Arh Achmad Janis, Mayor Inf Yoppi Andri Tiyow (Pabung Boltim), Charlis Londong (Ketua GM FKPPI Kotamobagu, Hendra Tangel (Ketua GM FKPPI Boltim), Stenly (Ketua GM FKPPI Kabupaten Bolsel), Husnia Mansur (Ketua IKBPP Polri Kotamobagu) serta tamu dan undangan.

Dalam sambutannya Dandim Bolmong Letkol Inf Topan Angker S.Sos menyampaikan ucapan terima kasih kepada para peserta Komsos sekalian yang sudah menyempatkan waktu untuk bisa hadir dalam kegiatan ini.

Lebih lanjut Dandim menerangkan, Kegiatan Komunikasi Sosial merupakan metode dalam pembinaan teritorial yang dapat digunakan untuk menyampaikan berbagai hal yang berkaitan dengan tugas pokok Kodim 1303/Bolmong kepada seluruh komponen bangsa termasuk Keluarga Besar TNI atau KBT.

“Dengan adanya kegiatan Komsos ini diharapkan dapat mempererat hubungan tali silaturahmi antara Kodim 1303/Bolmong dengan seluruh KBT yang berada di wilayah Kabupaten Bolaang Mongondow Raya,” ujar Dandim.

Dandim Bolmong juga berharap kepada KBT baik perorangan maupun organisasi bisa menjadi acuan Kodim 1303/Bolmong dalam mensosialisasikan program – program TNI AD ke depan sehingga TNI AD bersama rakyat menjadi kuat, hebat, profesional dan dicintai rakyat.

Di akhir sambutannya, Letkol Inf Topan Angker menuturkan agar FKPPI harus tetap konsisten dalam menjaga dan mengamalkan Pancasila, UUD 1945, NKRI serta Ke-Bhineka Tunggal Ikaan, maka FKPPI mempunyai kewajiban untuk mengawal dan mewarnai agar tetap pada cita cita kemerdekaan Republik Indonesia.

“FKPPI perlu meningkatkan kekompakan antar anggota dan harus dapat mengambil peran dan menjadi pihak yang dapat memberikan solusi dari berbagai permasalahan serta dapat berperan dalam menjaga perdamaian namun tetap meningkatkan kewaspadaan terhadap upaya upaya pihak lain yang akan mengancam kredibilitas dan keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia,” tutur Dandim.

Dalam kegiatan tersebut juga di isi dengan pemotongan tumpeng dalam rangka HUT Ke-44 FKPPI dan Generasi Muda FKPPI Kota Kotamobagu yang diwarnai dengan pemberian suapan pertama kepada H.A Kowaas (69) yang merupakan anggota tertua dari IKBPP Polri Kotamobagu.