Salurkan Bantuan Presiden, Babinsa Ingatkan Taat Prokes Ke Warga Binaan

Bolmong112 Dilihat

B O L M O N G – Jajaran Kodim 1303/Bolaang Mongondow terus melaksanakan penyaluran Beras Bantuan dari Bapak Presiden RI Ir Joko Widodo.

Kali ini, Koramil 1303-07/Dumoga mengerahkan personel Babinsa dalam pendistribusian paket bantuan beras dari Presiden RI yang ditujukan bagi masyarakat terdampak PPKM Darurat, Rabu (15/09/2021).

Terlihat Babinsa Serda Ongly Maelengsum menyalurkan bantuan tersebut kepada warga binaannya yang terkena dampak dari Pandemi Covid-19 di Desa Ponompiaan Kecamatan Dumoga Kabupaten Bolaang Mongondow.

Di sela-sela penyaluran bantuan tersebut, Babinsa Serda Ongly juga memberikan imbauan kepada warga binaannya agar tetap disiplin terhadap aturan Protokol Kesehatan Covid -19.

“Bantuan berupa beras bantuan dari Presiden RI di salurkan kepada warga kurang mampu yang terdampak Pandemi Covid -19,” ujarnya.

“Penyaluran bantuan beras ini untuk meringankan beban warga agar turut mendukung program pemerintah dengan menjalankan Prokes dan membatasi aktifitas di luar rumah,” ucap Serda Ongly.

Ditempat terpisah, Danramil 1303-07/Dumoga Kapten Inf Asrak Badarun menuturkan, Pembagiannya di tujukan kepada warga yang terdampak pandemi Covid -19 di Enam Kecamatan yang berada di Kecamatan Dumoga dan setiap Kecamatan mendapatkan bantuan yang berbeda beda sesuai dengan hasil data dari Babinsa dan Pemerintah Desa setempat.

“Semoga dengan adanya bantuan beras ini, dapat membantu serta meringankan beban warga yang terdampak covid-19 saat ini,” tutur Danramil.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *