B O L M U T — Bintara Pembina Desa atau Babinsa Koramil 1303-15/Bintauna Koptu Densi Suwardi membantu petani mengolah lahan pertanian untuk ditanami hortikultura milik Bapak Supangat (43) salah seorang warga Desa Sangkub Satu Kabupaten Bolaang Mongondow Utara, Jumat (29/07/2022).
Koptu Densi Suwardi selaku Babinsa Koramil 15/Bintauna terlibat aktif dalam membantu dan mendampingi masyarakat maupun kelompok tani guna menjaga Ketahanan pangan yang sedang digalakkan oleh pemerintah.
Mereka mengolah lahan pertanian berupa pembuatan bedengan yang nantinya akan ditanami sayuran bayam dan tanaman cabai dilahan seluas 1,7 Hektare ini.
Menurut Plh Danramil 1303-15/Bintauna Serma Mislin mengatakan, upaya itu merupakan wujud kepedulian TNI-AD dan dilakukan guna meningkatkan sekaligus menjaga Ketahanan pangan di Kabupaten Bolmut dan khususnya di Kecamatan Sangkub.
“Selain itu, Babinsa Koramil Bintauna kami terjunkan untuk memberikan pendampingan petani di desa binaannya, guna untuk membantu program pemerintah dalam mensejahterakan masyarakat,” ujarnya.
Sementara itu, Bapak Supangat (43) pemilik lahan merasa terbantu adanya kegiatan yang dilakukan oleh Babinsa Koramil 1303-15/Bintauna.
Bapak Supangat menyambut gembira bantuan dari Babinsa, karena selama ini mereka hanya menanam jagung yang ada tanpa ada pendampingan atau pengawasan dari pihak manapun.