Kendalikan Serangan Hama, Sertu Deni Bersama Petani Laksanakan Penyemprotan

Uncategorized133 Dilihat

KOTAMOBAGU – – Salah satu masalah besar dalam dunia pertanian adalah serangan hama yang berakibat pada penurunan hasil produksi tanaman sampai dengan gagal panen.

Menyikapi hal tersebut, Sertu Deni Sam anggota Koramil 1303-01/Kotamobagu selaku Bintara Pembina Desa atau Babinsa bersama Rivai Mamonto (47) yang merupakan salah satu petani binaan turun ke sawah melakukan penyemprotan insektisida yang bertujuan untuk mengendalikan hama pada tanaman padi.

Dilahan seluas satu hektar Sertu Deni bersama petani melakukan penyemprotan pada tanaman padi yang bertujuan untuk mengendalikan hama yang berlokasi di Kelurahan Kobo’ Besar Kota Kotamobagu, Selasa (11/10/2022).

Sertu Deni Sam mengatakan, pengendalian hama dengan penyemprotan pestisida merupakan langkah yang harus dilakukan dalam proses merawat tanaman dengan tujuan untuk menghindari serangan penyakit serta mencegah terjadinya gagal panen yang disebabkan oleh hama.

“Kami juga mengajak para petani yang lain untuk melakukan penyemprotan secara serentak agar hama-hama tersebut akan hilang dan tidak akan berpindah ke sawah milik petani lainnya,” ujar Babinsa.

Keberhasilan dalam pertanian akan berdampak positif bagi kehidupan masyarakat. “Dengan begitu masyarakat akan terpenuhi persediaan pangan dan kesejahteraan masyarakat akan terjamin,” tutur Babinsa.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *