Dandim Bolmong Hadiri Pemusnahan Barang Temuan Produk Obat

Kotamobagu82 Dilihat

KOTAMOBAGU – – Komandan Kodim 1303/Bolaang Mongondow Letkol Inf Topan Angker, S.Sos menghadiri kegiatan pemusnahan barang temuan produk obat yang bertempat di aula Kantor Walikota Kotamobagu, Selasa (13/12/2022).

Kegiatan pemusnahan ini berdasarkan hasil pengawasan terpadu balai besar POM Manado bersama pemerintah Kota Kotamobagu tahun 2022 yang dihadiri oleh Walikota Kotamobagu Ir Hj Tatong Bara, Kapolres Kotamobagu AKBP Dasveri Abdi SIK, Kepala Balai Besar POM Manado Dra Hariana Apt bersama jajaran, Sekda Kotamobagu Sofyan Mokoginta SH, Zulhia Jayanti Manise SH (Perwakilan Kejaksaan Negeri Kotamobagu), Giovani SH (Perwakilan Pengadilan Negeri Kotamobagu).

Dalam kesempatan tersebut, Walikota Kotamobagu Ir Tatong Bara berterimakasih dan mengapresiasi yang setinggi-tingginya kepada balai besar POM Manado yang mengawasi dengan intens seluruh produk baik itu kosmetik, obat-obatan dan makanan yang ada di Kotamobagu.

“Kita harus mempunyai tanggung jawab termasuk pertokoan yang hari ini dengan tulus menyerahkan barang temuan untuk dimusnahkan, tadi sudah dijelaskan bahwa obat ini legal penjualannya namun dijual di tempat yang tidak seharusnya menjual,” ujar Tatong.

Sosialisasi kita pada hari ini bertujuan untuk mendisiplinkan semua investasi yang ada di Kotamobagu tetap akan dilindungi, tetapi ketika melanggar seperti ini maka menurut Ibu kepala balai POM menurut undang-undang kesehatan mengamanatkan apabila ada pelanggaran bisa ditutup izinnya.

“Sehingga hari ini saya nyatakan bahwa kita terutama pemerintah akan menindak tegas jika ada pelanggaran-pelanggaran perizinan apalagi sudah dalam jumlah yang tidak normal seperti ini. Saya sudah menginvestigasi ada beberapa tempat yang digunakan bahkan langganan anak-anak dan sekarang saya sedang mencegahnya yang dimulai dari ehabon sampai sekarang komiks. Oleh sebab itu saya harus bertindak dengan bersama-sama diawasi oleh badan POM dan apabila masih ditemukan rekomendasi itu akan ditutup izin mereka,” ucap Walikota.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *