Kakesdam XVIII/Kasuari : Kesehatan Anugrah Tuhan Yang Tak Ternilai Harganya

Nasional328 Dilihat

Manokwari. kasuari18-tniad.mil.id – Kepala Kesehatan Kodam (Kakesdam) XVIII/Kasuari Kolonel Ckm dr. Tjoeng Armand Tobias Lazar, Sp.KJ, mengajak seluruh prajurit agar benar-benar menjaga kesehatannya dengan baik, sehat fisik dan juga sehat mental rohaninya.

Kesehatan itu merupakan anugrah yang tak ternilai harganya yang diberikan Tuhan kepada kita semua, tolong itu dipelihara dengan berupaya serius dengan mengonsumsi makanan yang bergizi, olahraga yang teratur serta menjaga lingkungan agar tetap bersih dan sehat.

Hal ini diucapkan Dokter Spesialis Penyakit Jiwa yang merupakan alumnus Sepa PK 1997, saat memimpin apel pagi prajurit Kodam XVIII/Kasuari di lapangan Makodam, Trikora, Arfai 1, Manokwari, Papua Barat, Selasa (28/2/2023).

Dalam kesempatan itu Kakesdam berikan tips kepada prajurit agar selalu “Jamu-jati-kendi” Jamu ; jaga mulut, supaya tidak ada yang tersinggung atau tersakiti karena tidak bisa menjaga ucapan, Jati; Jaga hati, hati yang tenang tidak mudah resah membuat kita tidak mudah stress dan gampang tergoncang, kemudian yang terakhir Kendi; Kendalikan diri, ini penting agar kita jangan lepas kendali tidak bisa mengontrol diri, yang pada akhirnya akan merusak diri dan jelas satuan juga.

Disamping itu, ia mengajak kepada para personel Kodam dan PNS yang hadir agar diantara satu sama lain jangan membunuh karakter teman sendiri bahkan harus saling menumbuhkan simpati dan empati.

“Sebagai seorang prajurit dibutuhkan adaptasi, dimana adaptasi adalah suatu yang terbaik sebagai mana air di manapun selalu beradaptasi dengan lingkungan sekitarnya,” ucapnya.

Terkait, kegiatan pembinaan fisik atau kesegaran jasmani yang telah diprogramkan oleh Jasdam XVIII/Kasuari sepatutnya jangan dipandang sebagai penyiksaan dan beban, tapi itu merupakan kebaikan dan menjadi kebutuhan kita bersama, untuk jaga kesehatan dan selalu siap dalam tugas, tetap jaga semangat dan moril kita dimanapun berada, harap Kakesdam.

(Pendam XVIII/Ksr)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *