B O L T I M – – Dalam rangka memperkuat kemanunggalan TNI dengan rakyat, Babinsa Koramil 1303-03/Modayag Serda Manus D.R, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial atau Komsos bersama petani di wilayah binaannya, Jumat (16/01/2026).
Kegiatan tersebut berlangsung sekitar pukul 08.20 Wita yang berada di Desa Guaan Kecamatan Mooat Kabupaten Bolaang Mongondow Timur, tepatnya di lahan perkebunan jahe merah milik Bapak Toni (61) dengan luas kurang lebih 0,5 hektare.
Dalam suasana penuh keakraban, Babinsa tidak hanya menjalin komunikasi dan silaturahmi dengan petani, namun juga turut membantu secara langsung pembersihan rumput liar di sekitar tanaman jahe merah. Kegiatan ini menjadi bagian dari pendekatan humanis Babinsa dalam mendukung ketahanan pangan sekaligus mendengar langsung aspirasi masyarakat.
Serda Manus D.R menyampaikan bahwa kegiatan Komsos merupakan sarana penting untuk membangun kedekatan emosional antara TNI dan masyarakat, khususnya para petani yang menjadi salah satu pilar ketahanan pangan di wilayah.
“Melalui komunikasi sosial ini, kami ingin hadir dan memberikan motivasi kepada petani, sekaligus membantu secara nyata agar mereka merasa tidak sendiri dalam mengelola lahan pertanian,” ujarnya.
Sementara itu, Bapak Toni menyampaikan rasa terima kasih atas perhatian dan kepedulian Babinsa yang telah meluangkan waktu untuk turun langsung ke kebun dan membantu pekerjaan petani.





