Serda Sarwan Bantu Petani Panen Jagung

Bolmong80 Dilihat

B O L M O N G – Babinsa Koramil 1303-09/Bolaang Serda Sarwan turun langsung ke lahan perkebunan untuk mendampingi sekaligus membantu petani memanen jagung yang berada di Desa Langagon Dua Kecamatan Bolaang Kabupaten Bolaang Mongondow, Kamis (23/01/2020).

Menurut Babinsa Serda Sarwan, kegiatan pendampingan panen jagung varietas Bisi-18 berlangsung di lahan seluas 8000 meter2 atau 0,8 hektar milik Bapak Alkes Kagiling yang juga anggota Kelompok Tani (Poktan) “Andalan” Desa Langagon Dua.

“Panen jagung yang dilakukan secara manual oleh petani sendiri bersama keluarganya tersebut diprediksikan mencapai 2,3 ton, namun demikian untuk hasil akhirnya belum diketahui karena panen masih berlangsung,” ujar Serda Sarwan.

Sementara itu, Bapak Aleks Kagiling pemilik lahan, sangat senang dengan hadirnya Serda Sarwan yang turut membantu panen jagung di lahan miliknya. Dirinya sangat bersyukur, meski kemarau panjang tanaman jagung miliknya bisa dipanen dengan hasil cukup memuaskan.

Ditempat terpisah, Plh Danramil 1303-09/Bolaang Pelda Lefran Lomboan mengatakan, pendampingan yang dilakukan Babinsa merupakan tugas tambahan untuk menjaga ketahanan pangan wilyah untuk komoditas padi, jagung dan kedele atau yang populer disebut Pajale.

Kehadiran Babinsa di lapangan, lanjutnya, harus memberikan nilai tambah bagi peningkatan produksi pertanian, minimil memotivasi petani agar lebih giat dalam bertani sehingga siklus pangan berlangsung secara berkelanjutan dan kebutuhan pangan di wilayah terpenuhi.

“Aktivitas ini (pendampingan) bertujuan untuk membantu petani menjaga ketahanan pangan wilayah khususnya komoditas Pajale di wilayah,” tutur Pelda Lefran Lomboan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *