B O L T I M – Program kesehatan bagi anak-anak tidak hanya menjadi tanggung jawab para orang tua, namun sebagai seorang Bintara Pembina Desa (Babinsa) diharuskan juga untuk ikut peduli dengan program kesehatan bagi anak-anak yang ada di wilayah binaannya.
Seperti halnya yang dilakukan oleh Serma Rahim bersama Tim Kesehatan dari Puskesmas Nuangan yang melaksanakan kegiatan pemberian susu dan vitamin kepada anak-anak yang bertempat di Desa Nuangan Satu Kecamatan Nuangan Kabupaten Bolaang Mongondow Timur, Kamis (06/02/2020).
Serma Rahim menyampaikan bahwa tujuan dari kegiatan ini adalah untuk menjaga kualitas anak-anak khususnya di bidang kesehatan, upaya pemeliharaan kesehatan terus dilakukan di Desa Nuangan ini baik berupa kegiatan Posyandu, Polio maupun pemberian susu dan vitamin kepada anak-anak.
Hal ini dimaksudkan untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya kesehatan, baik diri pribadi maupun lingkungan sekitar.
“Dengan kegiatan ini kita bertujuan untuk memelihara dan menjaga kualitas kesehatan serta pertumbuhan anak-anak yang nantinya akan menjadi generasi muda penerus bangsa,” ucap Serma Rahim.
Babinsa juga berharap, dengan kegiatan tersebut anak-anak di Desa Nuangan Satu menjadi sehat dan cerdas, sehingga menjadi generasi muda penerus bangsa yang dapat dihandalkan di masa mendatang.