KOTAMOBAGU – Pangdam XIII Merdeka Mayor Jenderal TNI Santos Gunawan Matondang, SIP.MM.MTr (Han) menghadiri acara silaturahmi bersama Forum Komunikasi Daerah (Forkopimda) yang disambut dengan ramah tamah bertempat di rumah dinas kediaman Wali Kota Kotamobagu, Senin (10/02/2020) kemarin malam.
Walikota Kotamobagu Ir Hj Tatong Bara dalam sambutannya pertama-tama mengucapkan selamat datang dengan bahasa daerah kepada Bapak Jenderal bintang dua itu “Dega Nion Don” atau Selamat Datang.
”Saya secara pribadi dan pemerintah serta seluruh rakyat kotamobagu merasa bersyukur yang tak terhingga, karena walaupun daerah kami dengan luasan kecil dan otonomi baru namun, menjadi tempat kunjungan kerja Pak Jendral yang pertama di BMR, yang baru saja menjabat sebagai Pangdam XIII merdeka,” ucap Tatong.
Dihadapan Pangdam XIII Merdeka, Wali Kota memperkenalkan Kota Kotamobagu yang selama dekade kepemimpinannya telah mengukir banyak prestasi dan penghargaan dari Pemerintah Pusat.
”Daerah ini baru terbentuk lewat undang undang pemekaran. Namun dalam hal prestasi kita sudah beberapa kali mendapatkan baik tingkat provinsi sulut, maupun Nasional termasuk juga dalam hal, pengelolaan keuangan negara, kami selalu mendapat opini wajar tanpa pengecualian (WTP). Serta Pemerintah Kota Kotamobagu selalu bersinergi dengan TNI – POLRI, Ini dibuktikan dengan Komando Distrik Militer (Kodim) 1303/BM yang berhasil meraih peringkat ke 3 Nasional dalam hal pembinaan teritorial (Binter) tahun 2019,” ujar Walikota Kotamobagu.
Sementara itu, Pangdam XIII/Merdeka Mayjen TNI Santos Gunawan Matondang Sip M.M M.Tr. (Han) dalam sambutannya, juga menyampaikan ucapan terima kasih atas sinergitas yang terjalin antara Pemkot dan Pemda di wilayah Bolaang Mongondow dengan jajaran KODAM XIII/Merdeka.
“Saya sangat berterima kasih atas sinergitas yang selama ini terjalin harmonis dengan jajaran KODAM XIII/Merdeka yang ada di sini. Diterimanya juara 3 Binter tingkat Nasional tentunya tidak lepas dari bantuan pemda yang ada di wilayah KODIM 1303/BM, yakni 4 Kabupaten dan 1 Kota. Kalau tidak ada dukungan tersebut, tentu tidak akan tercipta hal-hal yang demikian. Oleh karena itu kami juga menitipkan satuan kami disini ada KODIM 1303/BM dan Satuan Batalyon, apabila mungkin ada kesalahan di masyarakat bisa diinformasikan kepada kami sehingga kita bisa memperbaiki anggota kita yang apabila tidak sesuai dengan keinginan,” tutur Jenderal Bintang Dua yang juga pernah menjabat Kapuspen TNI-AD ini.
Diketahui, acara tersebut dihadiri oleh Komandan Kodim 1303/BM Letkol Sigit Dwi Cahyono S.Sos, Bupati Bolmong Dra Yasti Soeprejo Mokoagow, Wakil Wali Kota Nayodo Koerniawan Mokoginta SH, Wakil Bupati Bolsel Deddy Abdul Hamid, Ketua DPRD Kota Kotamobagu Meidi Makalalag, Kapolres Kotamobagu AKBP Prasetya Sejati SIK.