Wabup Bolsel Pimpin Peletakan Batu Pertama Masjid Al’idh-Har

Bolsel76 Dilihat

B O L S E L – Di hari pertama program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD), diawali dengan peletakan batu pertama pembangunan pagar masjid Al’idh-Har Desa Mataindo Kecamatan Pinolosian Tengah Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan yang dilakukan oleh Wakil Bupati Bolsel Bapak Dedy Abdul Hamid, dilanjutkan oleh Kombes Pol Dumadi, Dandim 1303/Bolmong, Kapolsek Pinolosian, Camat Pinteng dan Kepala Desa (Sangadi) Mataindo, Senin (16/03/2020).

TMMD ini bertujuan untuk meningkatkan percepatan pembangunan melalui pertumbuhan ekonomi di daerah, meningkatkan taraf hidup masyarakat, mengurangi angka kemiskinan dan menjadikan Desa sebagai subjek pembangunan yang salah satunya adalah pembuatan jalan baru usaha tani dan Rumah Tak Layak Huni (RTLH).

Wakil Bupati Bolsel Bapak Dedy Abdul Hamid menyampaikan banyak-banyak terimakasih kepada seluruh anggota TNI atas terselenggaranya TMMD di Desa Mataindo ini, Wabup juga akan mengupayakan agar jalan baru usaha tani agar lebih diperhatikan lagi.

Saya sangat kagum dengan teman-teman anggota TNI, dengan adanya TMMD ini sangat membatu untuk menjadikan masyarakat Desa Mataindo lebih baik lagi.

“Semoga pembangunan pagar masjid Al’idh-Har oleh TNI dapat dimanfaatkan dengan sebaik baiknya oleh masyarakat Desa Mataindo,” tutur Wabup Bapak Dedy Abdul Hamid.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *