B O L S E L – Sejumlah anggota Satgas TMMD Reguler ke -107 Kodim 1303/Bolmong yang tengah membangun talud di Desa Mataindo Kecamatan Pinolosian Tengah Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan yang merupakan salah satu sasaran fisik TMMD terus dikebut pengerjaannya, Selasa (24/03/2020).
Hal itu dilakukan, selagi cuaca terang, sementara di hari-hari awal TMMD 107 selalu diguyur hujan. ”Begitu cuaca cerah, kami bersama anggota Satgas TMMD dengan dibantu warga langsung memacu semangat, kebut pembangunan talud di Desa Mataindo ini,” ungkap Serda Hiskia Franky Manurung, salah satu anggota Satgas TMMD Reguler Kodim 1303/Bolmong.
Menurutnya, di sasaran fisik TMMD pembangunan talud di pekan kedua pelaksanaan TMMD dengan salah satu kendala cuaca, yakni sering turunnya hujan. Akibat sering turun hujan itu, pekerjaan menjadi lambat sementara waktu TMMD terus berkurang.
”Untuk itu, saya dan rekan sesama anggota Satgas TMMD sepakat begitu cuaca cerah langsung kebut pekerjaan. Bahkan, misalnya seharian cuaca cerah, kami sepakat kerja melebihi jam kerja. Jika tidak nekat seperti ini, dikhawatirkan pembangunan talud tidak selesai,” ujar Serda Hiskia.