B O L M O N G – Pasca lebaran Idul Fitri, Babinsa Koramil 1303-07/Dumoga Serda Muh Afandi melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama warga desa binaannya yang berada di Desa Tapadaka Utara Kecamatan Dumoga Tenggara Kabupaten Bolmong, Jumat (14/06/2019).
Dalam komsos ini Serda Muh Afandi mengajak warga, khususnya masyarakat Desa Tapadaka Utara agar dapat menjadi teladan bagi warga Desa lain dalam merajut kebersamaan ditengah-tengah Desa.
“Saya harap seluruh warga disini meningkatkan kerukunan umat beragama, jaga persatuan dan kesatuan dan tingkatkan Kamtibmas serta tetap menjalin silaturahmi dengan warga yang lain,“ pesan Serda Muh Afandi.
Lebih lanjut Serda Afandi menyampaikan, sebagai Babinsa di Desa Tapadaka Utara, saya mengharapkan agar setiap warga tetap menjalin silaturahmi sehingga tercipta suasana yang aman dan damai di lingkungan masing-masing.
“Pasca lebaran, marilah kita kembali bekerja sesuai profesi kita masing-masing dengan suasana kegembiraaan Idul Fitri yang aman dan damai,“ tandas Serda Muh Afandi.