Tingkatkan Sergap, Kopda Fadli Turun Langsung Dampingi Petani Desa Lolanan

Bolmong250 Dilihat

B O L M O N G – Dalam mendukung Upaya Khusus kepada para petani, Babinsa Koramil 1303-12/Sangtombolang Kopda Fadli, terus melakukan pendampingan kepada para petani dengan turun langsung membantu petani tanam padi yang bertempat di lahan persawahan Desa Lolanan Kecamatan Sangtombolang Kabupaten Bolmong, Senin (25/02/2019).

Upaya yang dilakukan aparat kewilayahan Koramil khususnya para Babinsa, dalam mendukung program pemerintah dalam mengembangkan sektor pertanian terus dilakukan sehingga apa yang telah diprogramkan pemerintah dalam mewujudkan Ketahanan Pangan (Hanpangan) dapat tercapai dengan baik.

inilah yang dilakukan oleh Babinsa Desa Lolanan, dalam mendukung mewujudkan Hanpangan, dengan turun langsung kesawah bantu petani lakukan penanaman padi.

“Dengan adanya pendampingan dari Babinsa, semoga dapat memberikan semangat dan motivasi kepada para petani agar giat bekerja disawah mereka, hingga nantinya dapat meningkatkan hasil panen yang didapat,” Ucap Kopda Fadli.

Kopda Fadli Juga mengatakan, dalam meningkatkan Serapan Gabah Petani (Sergap), maka sebagai aparat kewilayahan khususnya para Babinsa, wajib turun langsung kelapangan dalam memonitor serta membantu para petani di desa bainaannya, sehingga apa yang diharapkan pemerintah dalam mewujudkan Hanpangan dapat tercapai dengan baik.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *