Babinsa Bangkitkan Motivasi Nelayan Desa Sampiro

Bolmut69 Dilihat

B O L M U T – Jalin hubungan dan komunikasi yang baik dengan nelayan, Babinsa Koramil 1303-15/Bintauna Sertu Feberson Lagi melaksanakan Komsos atau Komunikasi Sosial bersama masyarakat nelayan di Desa Sampiro Kecamatan Sangkub Kabupaten Bolaang Mongondow Utara, Senin (14/06/2021).

Dalam komsos tersebut dilaksanakan di pinggir pantai saat nelayan akan melaut mencari ikan.

Sertu Feberson melakukan banyak pembahasan terkait hasil pendapatan sebagai nelayan berikut penghasilan yang di peroleh setiap harinya.

Bapak Albert salah satu nelayan Desa Sampiro mengatakan, dengan adanya potensi laut yang selalu di jaga kelestariannya serta di lindungi ekosisitem di dalamnya tentu akan diberikan kelimpahan hasil yang di dapat sebagai nalayan ikan, “Dengan begitu pendapatan kami pun akan tetap stabil karena sebagai penunjang perekonomian dimasa pandemi covid-19 saat ini,” ucapnya.

Sementara itu, Sertu Feberson Lagi mengungkapkan bahwa Kegiatan komunikasi ini guna meningkatkan produktivitas sehingga melahirkan berbagai perubahan yang sangat penting di bidang sosial untuk warga binaan terutama dari segi ekonomi masyarakat di pesisir serta memacu pertumbuhan produktivitas terutama tangkapan ikan.

“Selain menjalin silaturahmi dengan warga, semoga dengan keberadaan Babinsa diharapkan bisa diterima di hati masyarakat warga binaan, sebagai unsur pemacu pertumbuhan ekonomi dalam memberikan Motivasi serta dorongan kepada Nelayan,” tuturnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *