B O L S E L – – Komando Rayon Militer (Koramil) 1303-06/Pinolosian melaksanakan kegiatan Karya Bakti dengan sasaran bersih bersih pasar tradisional yang bertempat di Desa Pinolosian Selatan Kecamatan Pinolosian Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan, Senin (04/12/2023).
Karya Bakti kali ini sengaja dilaksanakan di pasar tradisional Desa Pinolosian Selatan dengan melibatkan personel Kepolisian, tenaga Kesehatan, pihak Kecamatan dan aparat Desa dikarenakan kondisinya saat ini banyak sampah yang berserakan. Kegiatan ini juga menjadi salah satu bukti nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat.
Kegiatan yang dilaksanakan oleh Koramil 1303-06/Pinolosian ini merupakan bentuk kepedulian TNI-AD kepada warga masyarakat juga bertujuan untuk meminimalisir dampak dari bencana banjir dan penyebaran bibit penyakit seperti demam berdarah, malaria atau lainnya.
Saat dikonfimasi, Komandan Kodim 1303/Bolaang Mongondow Letkol Inf Fahmil Harris, SIP mengatakan Kodim Bolmong dalam hal ini Koramil 1303-06/Pinolosian dating untuk membantu warga masyarakat khususnya para pedagang untuk membersihkan lingkungan pasar.
“Kami TNI-AD akan selalu ada untuk rakyat dan saat ini kami datang untuk membantu Masyarakat membersihkan lingkungan pasar agar terlihat bersih dan nyaman. Kalau lingkungan bersih, pastinya warga baik yang berjualan maupun pembeli terasa nyaman,” ujar Dandim Bolmong.
Letkol Inf Fahmil Harris juga menghimbau kepada setiap anggota agar melaksanakan pembersihan dengan Ikhlas, Bahagia dan penuh rasa tanggung jawab.
“Setiap kegiatan laksanakan dengan Ikhlas dan penuh rasa tanggung jawab serta jangan lupa Bahagia agar pekerjaan terasa ringan dan cepat selesai,” tutur Dandim.
Sementara itu, Adrian Mamonto (37) salah satu pedagang di Pasar tradisional Desa Pinolosian Selatan memberikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada TNI-AD Koramil 1303-06/Pinolosian yang telah turut membantu warga dalam melaksanakan pembersihan di lingkungan pasar ini.
“Sekali lagi saya ucapkan terima kasih kepada TNI-AD atas bantuannya, dan harapan kami untuk ke depannya kegiatan bersih bersih pasar ini bisa rutin dilaksanakan,” ucapnya.