B O L S E L – – Pembangunan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDKMP) di Desa Pilolahunga, Kecamatan Posigadan, Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan, hingga Rabu (21/01/2026) terus menunjukkan progres yang signifikan dan saat ini menjadi capaian tertinggi di jajaran Kodim 1303/Bolaang Mongondow.
Kegiatan pembangunan KDKMP tersebut dilaksanakan di atas lahan milik Desa Pilolahunga dengan luas 30 x 28 meter, serta luas bangunan 30 x 20 meter. Berdasarkan hasil pemantauan di lapangan, progres fisik pembangunan telah mencapai 54,50 persen.
Pada pelaksanaan pekerjaan hari ini, kegiatan difokuskan pada pemasangan tiang rangka atap serta pekerjaan plester pada bagian gerai koperasi. Pekerjaan dilaksanakan mulai pukul 07.00 Wita hingga 17.00 Wita dengan melibatkan 15 orang tenaga kerja.
Babinsa Pilolahunga Pratu Made Yasa, secara aktif melaksanakan pendampingan dan monitoring guna memastikan kegiatan pembangunan berjalan tertib, aman, dan sesuai dengan rencana yang telah ditetapkan. Pendampingan tersebut merupakan bagian dari pelaksanaan tugas pembinaan teritorial dalam mendukung program pembangunan di wilayah desa binaan.
Dengan capaian progres tersebut, pembangunan KDKMP Desa Pilolahunga saat ini tercatat sebagai pembangunan koperasi desa dengan progres tertinggi di wilayah jajaran Kodim 1303/Bolaang Mongondow, sekaligus menjadi indikator positif sinergi antara TNI, pemerintah desa, dan masyarakat.
Adapun rencana kegiatan selanjutnya meliputi melanjutkan penyusunan ruangan bagian gerai, pengacian dinding, serta pemasangan lanjutan tiang rangka atap, guna mendukung percepatan penyelesaian pembangunan.





