Babinsa Bantu Petani Desa Tangaton Panen Padi

Boltim76 Dilihat

B O L T I M – Babinsa Koramil 1303-03/Modayag Sertu Roni Podisulo melaksanakan pendampingan Upaya Khusus (Upsus) kepada petani yang tengah melakukan panen padi dengan varietas Serayu di lahan seluas 1 Ha, yang berada di Desa Tangaton Kecamatan Modayag Kabupaten Bolaang Mongondow Timur, Senin (16/12/2019).

Dalam proses panen padi tersebut, Babinsa Sertu Roni Podisulo dan para petani tampak semangat saat memotong tanaman padi.

“Saya sangat senang karena apa yang saya lakukan dalam pendampingan upsus hari ini mendapatkan hasil yang melimpah walaupun diselimuti panas terik Matahari dengan lumpur karena tugas saya sebagai Babinsa harus selalu siap sedia membantu warga, apalagi dalam kegiatan panen padi seperti ini,” ucap Sertu Roni.

Sementara itu pemilik lahan, Bapak Sahrul Olii mengatakan, masyarakat sangat senang dan semangat dengan adanya Babinsa yang terjun langsung membantu para petani serta memberikan penyuluhan dan bimbingan dalam bertani.

“Dengan adanya pendampingan dari para Babinsa, hasil panen tahun ini cukup bagus, sehingga kesejahteraan para petani dapat meningkat,” ujar Bapak Sahrul.

Dirinya berharap, pendampingan tersebut bisa terus dilakukan oleh Babinsa, sehingga para petani bisa ikut menciptakan swasembada pangan secara Nasional, agar warga masyarakat tidak sampai kekurangan pangan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *