Sertu Ruben Dampingi Petani Desa Bungko Panen Padi

Kotamobagu115 Dilihat

KOTAMOBAGU – Babinsa Desa Bungko Sertu Ruben Mailakay dari Koramil 1303-01/Kotamobagu bersama petani Desa Bungko Kecamatan Kotamobagu Selatan Kota Kotamobagu melaksanakan panen padi dilahan seluas 2 hektar dengan hasil 3 ton/hektar, Rabu (17/04/2019).

Terlihat Babinsa Sertu Ruben Mailakay berada di tengah sawah bersama para petani sekitar, yang paling menarik, keberadaan TNI di tengah warga menjadi motivasi tersendiri bagi seluruh warga.

“Kondisi padi, memang sudah tampak menguning jadi baru 2 hektar lahan yang di panen. Kita ingin sekali semua petani bisa berhasil dalam panen kali ini. Hal ini, tak lain untuk mendukung semua program swasembada pangan di Desa Bungko,” ungkap Sertu Ruben.

Selain membantu petani, dirinya gencar juga membantu semua kegiatan masyarakat, seperti gotong royong dan kegiatan lainnya. ”Kami sangat ingin keberadaan kami di tengah masyarakat sangat dirasakan,” ucapnya.

Terpisah, Danramil 1303-01/Kotamobagu Kapten Inf Muyassir Sip, disela kesibukannya mengatakan, Selaku Danramil akan terus mengintruksikan ke semua babinsa untuk terus melakukan pendampingan ke petani.

“Kita ingin semua petani dan masyarakat wilayah teritorial Koramil 1303-01/Kotamobagu merasakan keberadaan TNI di tengah-tengah mereka,” ujar Danramil.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *