Pangdam XVIII/Kasuari: Saya Datang Kesini Untuk Melihat Perlengkapanmu dan Kemampuanmu

Nasional149 Dilihat

KILAS.SORONG – “Saya melihat kemampuan kalian sudah luar biasa, karena Batalyon di Kodam yang baru berdiri 4 tahun sudah bisa melaksanakan tugas seperti ini. Memang masih ada kekurangan, khususnya dalam hal perlengkapan dan belum se-profesional seperti satuan di luar negeri. Jadi saya datang kesini untuk melihat perlengkapanmu dan kemampuanmu,”.

Demikian dikatakan Pangdam XVIII/Kasuari, Mayjen TNI I Nyoman Cantiasa, S.E., M.Tr.(Han) saat memberikan arahan kepada para prajurit Batalyon Infanteri (Yonif) Raider Khusus (RK) 762/Vira Yudha Sakti (VYS) dan pelaku Latihan Persiapan Pratugas, Senin (15/3/2021) di Aula Serbaguna Yonif RK 762/VYS, Klamono, Sorong, Papua Barat.

“Kalian sebagai prajurit harus menguasai bidang masing-masing, baik itu di level kepangkatan Perwira, Bintara maupun Tamtama. Pada saat kalian masuk sebagai tentara ada peluang untuk kalian, harus belajar sebaik mungkin, karena kita ini tentara, jadi harus selalu siap,” lanjutnya.

Profesional dan Dicintai Rakyat

Pangdam XVIII/Kasuari mempunyai misi menjadikan Prajurit Kodam XVIII/Kasuari profesional dan dicintai rakyat.

“Sebagai Pangdam XVIII/Kasuari saya mempunyai misi yaitu menjadikan Prajurit Kodam XVIII/Kasuari sebagai prajurit yang profesional dan dicintai rakyat. Jangan kalian ada di tengah-tengah masyarakat kalian tidak dicintai masyarakat dan tidak dibutuhkan. Banyak cara yang dapat kita lakukan untuk mewujudkan itu (prajurit yang profesional dan dicintai rakyat),” ujar Mayjen I Nyoman Cantiasa.

“Prajurit Kodam XVIII/Kasuari harus dicintai rakyat, harus profesional, karena kalian adalah Satuan Tempur (Satpur) maka kalian harus profesional di bidang kalian sendiri, yaitu bidang tempur,” tambahnya.

Kepada seluruh Prajurit Yonif RK 762/VYS dan pelaku Latihan Persiapan Pratugas ditegaskan kembali untuk tidak lengah saat menjalani tugas dan tetap menjaga kesehatan.

“Saya minta kalian tidak boleh lengah. Jaga kesehatan, jangan begadang di malam hari. Gunakan waktu istrahat dengan sebaik mungkin. Juga nantinya pada saat penugasan, saya minta jangan sampai ada klaster baru penyebaran Covid-19. Para perwira, cek anak buahmu,” tegasnya.

Jaga Nama Baik

Di bagian lain Pangdam berpesan agar Latihan Persiapan Pratugas berjalan dengan baik dan para pelaku latihan tidak pernah puas dengan hasil yang sudah didapatkan saat ini, baik dalam hal latihan fisik, menembak atau pun taktik. Terus berlatih dan berlajar.

“Saya juga berpesan kepada kalian untuk meningkatkan keimanan kepada Tuhan Yang Maha Kuasa. Yakinlah bahwa hidup ini adalah Tuhan yang atur. Tanah Papua adalah tanah yang diberkati dan banyak hal-hal yang perlu dipelajari di tanah ini. Kalian harus belajar berkomunikasi lintas budaya, lintas agama, sekaligus berupaya untuk memahami karakteristik budaya Papua,” ujarnya.

“Saya minta jangan sampai ada yang terkena Covid-19. Jaga keamanan dan kesehatan. Tidak boleh ada pelanggaran dan tidak boleh menyakiti hati masyarakat. Jaga nama baik Kodam XVIII/Kasuari,” tambahnya.

Sebelum memberikan araharannya, dengan didampingi Irdam Brigjen TNI Steve C. Parengkuan, Danrem 181/PVT Brigjen TNI Indra Heri, Danrindam Kolonel Inf Choirul Anam, SE, MM. dan Kabaklat Rindam XVIII/Kasuari, Asops Kolonel Inf Lucky Afianto, S.IP., M.Si, Danbrigif 26/GP Letkol Inf Faisol Izuddin Karimi, serta
Danyonif 762/VYS Letkol Inf Charlie C.L. Sondakh, Pangdam melihat dari dekat para prajuritnya yang sedang berlatih, diantaranya dalam materi pengoperasian perahu karet (LCR/Landing Craft Rubber) dan drone, menembak, Pertempuran Jarak Dekat (PJD), serta latihan dalam bentuk diskusi studi kasus. Latihan ini diikuti 250 orang prajurit, terdiri dari Prajurit Yonif RK 762/VYS (97), Yonif 761/KA (83), dan Yonif 764/IB (70).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *