Keakraban Terjalin Saat Babinsa Menggelar Komsos

Bolsel330 views

B O L S E L – Babinsa Koramil 1303-08/Bolaang Uki Kopda Salmon Amir bersama mitra kerja dari Kepolisian melaksanakan Komsos atau Komunikasi Sosial yang bertempat di Desa Molibagu Kecamatan Bolaang Uki Kabupaten Bolsel.

Dalam Komsos ini juga diikuti juga rekan rekan dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan, Kamis (20/02/2020).

Dalam hal ini Babinsa mengingatkan dan menghimbau kepada mitra kerja di sepanjang jalan lintas Desa Molibagu supaya berhati-hati dalam melaksanakan tugas di jalan atau dalam menyebrang jalan karena banyaknya kendaraan-kendaraan yang lewat sehingga jangan sampai terjadi musibah (lakalantas).

“Dalam kegiatan Komsos ini juga merupakan program TNI. Tujuan kegiatan ini juga diantaranya untuk menjalin silaturahmi antara TNI dengan masyarakat serta menjadikan sinergitas bersama Polres Bolaang Uki untuk menjaga daerah wilayah binaan,” ujar Kopda Salmon Amir.

Ditempat terpisah, Danramil 1303-08/BU Kapten Inf Jani Mamangkey mengatakan, bahwa komsos merupakan agenda rutin yang selalu dilakukan oleh Babinsa dengan adanya komsos tersebut bersama anggota Polres akan sangat membantu warga yang berdampak, jika memang diperlukan.

“Langkah komsos dengan dialog membahas berbagai masalah yang ada dan apa yang dilakukan TNI untuk bisa membantu. Karena dalam sosialisasi ini, masyarakat akan faham dan siap membantu untuk mengingatkan supaya berhati hati apabila berada atau menggunakan jalan di sepanjang jalan Desa Molibagu, Untuk itu Koramil akan terus melakukan dialog dan kerja sama dengan masyarakat untuk mengurangi kecelakaan Lakalantas,” tutur Danramil Kapten Inf Jani Mamangkey.