Personel Koramil Kotabunan Gotong Royong Bersama Warga Bersihkan Material Longsor Di Desa Ba’i

Boltim342 Dilihat

B O L T I MKepedulian Babinsa dengan warga di wilayah binaan terus ditunjukkan. Sejumlah Bintara Pembina Desa (Babinsa) yang dipimpin langsung oleh Plh Danramil 1303-05/Kotabunan Pelda Ucok M. Lubis bahu-membahu membantu masyarakat melaksanakan kerja bakti, Selasa (16/02/2021) kemarin.

Longsor yang terjadi di Desa Ba’i Kecamatan Nuangan Kabupaten Bolaang Mongondow Timur yang mengakibatkan sarana peribadatan warga rusak berat sehingga membutuhkan penanganan ekstra.

Danramil Pelda Ucok mengatakan, kondisi cuaca dalam beberapa hari terakhir memang kurang bersahabat. Hal ini mengakibatkan adanya tanah longsor di beberapa wilayah seperti di Desa Ba’i ini.

“Kami kerahkan sejumlah Babinsa Koramil Kotabunan untuk membantu secara swadaya memindahkan bahan materiil yang masih bisa digunakan kembali,” ucap Pelda Ucok.

 

Menurutnya, kegiatan kerja bakti tersebut merupakan wujud kemanunggalan TNI dengan rakyat. Ia berharap kehadiran anggota TNI membuat warga desa semakin semangat dalam bekerja bakti.

“Koramil Kotabunan akan terus berupaya bersinergi dengan pihak-pihak terkait dalam membantu menangani bencana alam yang terjadi di wilayah Bolaang Mongondow Timur,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Desa (Sangadi) Bapak Hamdi Lamaluta mengatakan sangat mengapresiasi sinergi yang dilakukan oleh pihak TNI dalam membersihkan sisa longsoran di wilayahnya.

“Alhamdulilah, hari ini bangunan pengajian sudah dibersihkan. Kedepannya akan direncanakan untuk merehab kembali bangunan tersebut dengan cara gotong royong bersama dan kami juga akan meminta bantuan tenaga dari pihak Koramil,” tutur Sangadi Ba’i.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *