Satgas TMMD Kebut Pengerjaan Plat Duiker di Desa Modayag Tiga, Targetkan Selesai Tepat Waktu

B O L T I M – – Satgas TNI Manunggal Membangun Desa atau TMMD ke-120 Kodim 1303/Bolaang Mongondow terus mempercepat pengerjaan plat duiker di Desa Modayag Tiga. Pengerjaan plat duiker ini merupakan sasaran kedua dalam rangkaian program TMMD yang bertujuan untuk meningkatkan infrastruktur dan kesejahteraan Masyarakat, Sabtu (01/06/2024).

Sejak dimulainya TMMD ke-120, para anggota TNI bersama warga setempat bahu-membahu dalam membangun berbagai infrastruktur yang dibutuhkan. Setelah menyelesaikan plat duiker sasaran pertama, Satgas kini fokus pada pengerjaan plat duiker kedua yang sangat penting untuk kelancaran arus air dan mencegah banjir saat musim penghujan tiba.

Perwira Seksi Teritorial (Pasiter) Kodim 1303/Bolaang Mongondow Kapten Arm Chandra Bintang Nurcahya menyampaikan bahwa pengerjaan plat duiker ini berjalan sesuai dengan rencana dan diharapkan bisa selesai tepat waktu. “Kami bekerja keras siang dan malam untuk memastikan semua proyek selesai sesuai jadwal. Plat duiker ini sangat vital untuk desa, karena akan mengurangi risiko banjir,” ujarnya.

Proyek ini juga mendapatkan dukungan penuh dari warga Desa Modayag Tiga. Salah satu warga, Bapak Sutari Mamonto, menyampaikan rasa terima kasihnya kepada TNI yang telah membantu membangun desanya. “Dengan adanya plat duiker ini, mempunyai fungsi yang sangat vital karena mengalirkan air hujan ke aliran sungai melalui drainase. Terima kasih banyak kepada TNI dan semua pihak yang terlibat,” ucapnya.

Selain pembangunan infrastruktur fisik, TMMD ke-120 juga mengadakan berbagai kegiatan sosial seperti pengobatan gratis, penyuluhan kesehatan, dan pendidikan. Program ini diharapkan tidak hanya meningkatkan kualitas infrastruktur tetapi juga kesejahteraan dan pengetahuan masyarakat.

TMMD merupakan salah satu bentuk sinergi antara TNI dan masyarakat dalam pembangunan desa, yang diharapkan dapat mempercepat kemajuan dan kesejahteraan masyarakat di daerah terpencil. Pengerjaan plat duiker di Desa Modayag Tiga menjadi salah satu bukti nyata dari komitmen tersebut.

Dengan semangat gotong royong dan kerja keras dari Satgas TMMD dan warga desa, diharapkan semua sasaran dalam program ini dapat tercapai dengan baik dan memberikan manfaat jangka panjang bagi masyarakat Desa Modayag Tiga.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *