Satgas TMMD Ke-120 Capai 35 Persen Target Pembangunan Jalan Perkebunan

B O L T I M – – Pembangunan jalan perkebunan sepanjang 1.560 meter yang dikerjakan oleh Satuan Tugas Tentara Manunggal Masuk Desa atau TMMD ke-120 Kodim 1303/Bolaang Mongondow telah mencapai kemajuan 35 persen dari target. Proyek infrastruktur vital ini bertujuan untuk meningkatkan akses para petani ke kawasan perkebunan dan memperlancar pengangkutan hasil panen, Senin (20/05/2024).

Komandan Satgas TMMD ke-120 Kodim 1303/Bolmong Letkol Inf Fahmil Harris SIP menyampaikan, “Kami telah mengerjakannya dengan sungguh-sungguh bersama masyarakat setempat. Meski tantangannya besar, semangat gotong royong membuat kami yakin dapat menyelesaikan pekerjaan tepat waktu,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Desa Modayag Tiga Hariyanto Mamonto S. AP mengapresiasi upaya Satgas TMMD dan partisipasi warga dalam pembangunan prasarana desa. “Jalan perkebunan ini sangat dibutuhkan. Kami berharap dapat memperlancar distribusi hasil panen dan meningkatkan perekonomian masyarakat,” ungkapnya.

Anggota Satgas TMMD ke-120 dan masyarakat setempat terlihat bekerja bahu-membahu menggunakan peralatan sederhana seperti cangkul dan sekop. Mereka bersemangat menyelesaikan proyek demi kepentingan bersama.

Pembangunan jalan perkebunan ini merupakan bagian dari program TMMD yang melibatkan TNI dalam membantu pengembangan infrastruktur dan pemberdayaan masyarakat di pelosok negeri. Semangat gotong royong dan kerjasama yang erat antara TNI dan rakyat menjadi kunci suksesnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *