Babinsa Bersama Warga Gotong Royong Perbaiki Jalan Desa

Bolmong650 views

B O L M O N G – Koramil 1303-07/Dumoga dalam rangka mewujudkan Kemanunggalan TNI dengan Rakyat, Babinsa Desa Werdhi Agung Serda I Nengah Narta bersama warga Desa Werdhi Agung Kecamatan Dumoga Tengah Kabupaten Bolaang Mongondow melakukan perbaikan jalan desa sepanjang 250 meter, Senin (23/12/2019).

Perbaikan jalan tersebut bertujuan untuk meningkatkan akses warga masyarakat desa dan untuk memperlancar kegiatan perekonomian warga. Perbaikan jalan ini dikoordinir langsung oleh Kepala Desa Werdhi Agung Bapak Ketut Sunantara bersama Babinsa Serda I Nengah Narta.

“Kerja bakti yang kami lakukan bersama masyarakat ini diharapkan jalan yang bagus bisa memperlancar akses masyarakat desa sehari-hari dalam kegiatan perekonomian,” ucap Serda Narta.

Diketahui sebelumnya, selama ini kondisi jalan tersebut beelubang dan memjadi genangan air sehingga mengganggu aktivitas masyarakat, diharapkan dengan adanya kerja bakti perbaikan jalan ini kegiatan masyarakat akan lancar dan dapat meningkatkan roda perekonomian penduduk desa.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *