Babinsa Koramil Sangtombolang Bantu Warga Membangun Tanggul Banjir

Bolmong675 views

B O L M O N G – Babinsa Koramil 1303-12/Sangtombolang Serka Melkianus Tamaapa ikut membantu pembangunan tanggul banjir di saluran air yang berada di Desa Batu Merah Kecamatan Sangtombolang Kabupaten Bolaang Mongondow, Rabu (22/01/2020).

Pembangunan tanggul banjir sepanjang 55 meter ini, dilakukan secara bergotong royong antara Babinsa dan warga. Tanggul penahan banjir ini dikerjakan dengan tujuan untuk antisipasi genangan air di saat musim hujan.

Di sela sela kegiatannya Serka Melkianus Tamaapa menjelaskan, budaya gotong royong seperti yang dilakukan dalam membangun tanggul banjir ini, hendaknya bisa terus dibudayakan di lingkungan warga, khususnya di Desa Batu Merah.

“Budaya gotong royong adalah warisan leluhur bangsa Indonesia. Karenanya, generasi saat ini perlu menjaganya agar tidak luntur, sehingga bisa diwariskan kepada generasi bangsa berikutnya,” ucap Serka Melkianus.

Masih di kesempatan yang sama, Serka Melkianus Tamaapa juga menerangkan, Koramil 1303-12/Sangtombolang sebagai Komando kewilayahan, mempunyai tugas pembinaan teritorial (Binter) yang implementasinya dilaksanakan oleh setiap Babinsa terhadap warga masyarakat di wilayah binaan.

“Seperti yang saat ini kita lakukan bersama, kehadiran saya di sini merupakan salah satu program Binter dari Komando atas. Karena itu, diharapkan agar warga tidak sungkan-sungkan untuk meminta bantuan atau sumbang saran dari Babinsa yang tujuannya untuk kemajuan desa,” tutur Serka Melkianus.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *